Thursday, November 19, 2015

Musik Digital

Musik adalah media dimana gue bisa mengekspresikan apa yang gue lihat, raba dan rasakan. Ibaratnya, gue gak bisa hidup tanpa musik. Karena itulah, semenjak sekolah gue udah bikin band bareng teman-teman. Sayangnya, bikin band itu gak semudah apa yang kita harapkan. Sederhananya, dalam satu band, ada banyak kepala yang visi misinya harus melebur menjadi satu, dan itu susah-susah gampang. Karena seringnya perbedaan pendapat dan seiring bertambahnya kesibukan masing-masing, akhirnya band gue bubar.

Selepas dari itu, gue mulai kebingungan untuk melepaskan hasrat bermusik yang menggebu-gebu. Pernah beberapa kali iseng bikin project dengan teman-teman yang lain, namun hasilnya juga sama, berakhir dengan kesibukan masing-masing personilnya.

Sampai pada tahun 2006, gue dikenalkan dengan sebuah software untuk produksi musik secara digital. Awalnya gue sangat kesulitan untuk menggunakannya. Namun setelah baca-baca dan nonton video tutorial dari internet, sedikit banyak gue mulai bisa beradaptasi untuk menggunakannya. Semakin hari, gue semakin antusias untuk bikin musik. Ditambah lagi, gue memiliki banyak teman baru antar sesama produser, artist, label dalam dunia musik digital ini, dan yang paling menyenangkan adalah sampai saat ini kami masih terus berkomunikasi dengan baik.



Internet dan musik digital itu satu paket yang gak bisa dipisahkan. Dalam proses kreatif gue gak bisa lepas dari yang namanya internet. Gue selalu streaming musik atau video dulu untuk mancing ide. Setelah itu gue meramu nada demi nada sehingga menjadi satu kesatuan dalam bentuk sebuah musik. Setelah musik selesai di produce, gue mendistribusikan karya-karya gue dengan konsep free download melalui netlabel, baik lokal maupun internasional. Jadi semua orang bisa menikmati dan mengapresiasi karya gue.

Menurut gue, di era digital seperti saat ini, semua yang gak mungkin bisa jadi mungkin. Kenapa gue berani bilang begitu, karena gue udah ngalaminnya sendiri. Beberapa kali gue pernah melakukan project kolaborasi dengan teman-teman yang di luar kota. Ketika melakukan kolaborasi, gue dimudahkan dengan adanya internet. Cukup transfer file melalui email lalu ngobrolin briefnya dengan aplikasi messenger. Jadi, gue gak perlu pergi keluar kota ditengah padatnya aktifitas kami masing-masing. Semuanya jadi lebih simpel.



Jaman sekarang, udah banyak banget platform untuk jadi rumah yang nyaman bagi karya-karya kita. Jadi gak ada alesan lagi buat nunda-nunda bikin karya. #IndonesiaDigitalNation

Nah, tadi kan gue udah cerita tentang pengalaman gue seputar musik digital dan betapa bermanfaatnya internet bagi kelangsungan hobi bermusik gue. Sekarang gantian, dong; gue pengin denger pengalaman atau harapan-harapan tentang dunia digital dalam kehidupan elo sehari-hari dalam bentuk video. Oya, sempatkan juga untuk mampir ke www.indonesiadigitalnation.com untuk mendengarkan cerita dan aspirasi dari teman-teman yang lain, ya!

4 comments:

  1. Wua keren banget. Terus berkarya ya Mas.

    ReplyDelete
  2. Wihh anak sonklot nih... boleh juga :D
    Semangat berkarya masnya!

    ReplyDelete
  3. Semangat berkarya
    Mampir balik yu bro. Cuma buat bisa peringkat di google
    Promo Member Baru Sportsbook www.v77bet.com Bonus 20% Credit
    Minimum Deposit Rp 50.000,-
    Maksimum Bonus Rp 2.000.000,-
    DAFTARKAN DIRI ANDA. BANYAK PROMO MENANTI ANDA !
    Agen Bola Terpercaya | Agen Bola Online | Agen Bola Indonesia| Agen Judi Bola | Agen Bola Terbaik | Cara Daftar Sbobet
    Agen Judi bola
    Agen judi terbaik
    Agen casino sbobet
    Cara daftar sbobet
    Agen bola indonesia
    Agen bola online
    Agen bola terpercaya

    Hanya ada di http://v77bet.com

    ReplyDelete